Bantuan Hibah Bagi Usaha Kecil Desa Olean, Situbondo Mendukung Pemulihan Ekonomi Warga


(Foto: Secara simbolis Camat Situbondo, Suriyatno (kiri) bersama penerima Bantuan Hibah Modal Usaha Kecil dan Kades Olean, Ansori (kanan) bertempat di Balai Desa. Rabu, (03/11/2021)

Situbondo | Arjunanewsonline.com – Beri perhatian bagi Usaha Kecil, Pemerintah Desa Olean, Kecamatan Situbondo, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur hadir guna mendukung pemulihan ekonomi warganya. Apalagi masa pandemi Covid 19 atau Corona banyak masyarakat yang keluhkan usahanya merosot drastis dikarenakan ada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sangat dirasakan dampaknya.
 

Bantuan Hibah‼️Bagi Usaha Kecil Desa Olean, Situbondo‼️Mendukung Pemulihan Ekonomi Warga⁉️

Dalam acara pemberian bantuan hibah modal usaha kecil di Desa Olean dihadiri oleh Camat Kota (Suriyatno), Kades Olean (Ansori) dan ada 11 (sebelas) penerima bantuan hibah Desa Olean. Penerimaan Bantuan Modal bertempat di Balai Pertemuan Deaa Olean. Rabu, (03/11/2021) sekitar pukul 15.00 Wib.
 
Dalam sambutannya, Camat Situbondo (Suriyatno), mengatakan bahwa, “Program yang dilaksanakan  sangatlah luar biasa. Kami sebagai Camat yang tentunya mendukung program program yang menyentuh langsung kepada masyarakat yakni yang dilakukan Pemdes Olean dengan memberikan Bantuan Modal bagi Usaha Kecil”.
 
“Semoga dengan Bantuan ini dapat digunakan sebaik baiknya untuk Modal Usaha. Tentunya untuk mendukung pemulihan ekonomi masyarakat di masa pandemi ini”, harapnya.
 
Ditempat yang sama, Kades Olean (Ansori) juga mengatakan bahwa, “Bantuan Hibah bagi Usaha Kecil di Desa kami dianggarkan melalui Hasil Pendapatan Desa dan juga program ini akan berkesinambungan kita anggarkan di Dana Desa. Serta giat sosial akan terus kami adakan di Gerakan Siluman (Si Miskin Selalu Nyaman)”, tuturnya.
 
“Untuk sasarannya memang bagi siapa saja yang mempunyai Usaha Kecil di Desa Olean yang memang layak mendapatkannya. Terutama yang terdampak dari pandemi covid 19, yang mana untuk memulihkan perekonomian Desa Olean pada khususnya”, jelasnya.
 
“Dan tak lupa kami juga berharap kepada penerima jangan dipergunakan untuk keperluan lain selain untuk bantuan usahanya. Agar usaha yang dirintis dan dijalani bisa berkembang”, pungkasnya.
 
Penerima Bantuan, Syaiful pedagang Tanglor Desa Olean mengucapkan, “Syukur Alhamdulillah dan terimakasih kepada Pemdes Olean dan juga Kades yang sudah memberikan Bantuan Hibah ini. Dan kami juga berharap bantuan ini dipergunakan dengan sungguh sungguh”.
 
 
Acara dilanjutkan dengan penerimaan Bantuan Hibah Modal Usaha Kecil yang diterimakan langsung oleh penerima.(Kk/Red)

Berita Terkait

Top