Neng Sela Putri Cak Nono Pengusaha Muda Giat Sosial Berbagi ke Janda Lansia di Sumenep


 

 

(Foto: Secara Simbolis Neng Sela Putri Cak Nono saat memberikan beras ke Janda Lansia di Desa Aeng Anyar, Kecamatan Gili Genting, Kabupaten Sumenep Kepulauan Madura. Jumat, (19/11/2021)

 
Sumenep | Arjunanewsonline.com – Neng Sela Putri dari Pengusaha Muda yang akrab dipanggil Cak Nono asal Desa Duwet, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur aktif lakukan giat sosial. 
 
Kali ini Neng Sela melakukan pembagian beras kepada janda lansia di Kepulauan Madura. Para janda lansia secara langsung menerima baksos dari Neng Sela putri tercintanya Cak Nono. Hal ini dilakukan untuk berbagi kepada sesama. Apalagi kepada janda lansia yang penuh perhatikan khusus.
 
Dalam kesempatan itu, Neng Sela kepada Arjuna News mengatakan bahwa, kegiatan baksos (bakti sosial) memang dilakukan rutinan setiap minggunya bahkan hari hari tertentu. Hal ini bentuk rasa syukur keluarga besar Cak Nono. “Alhamdulillah kegiatan pemberian beras kepada kaum Janda Lansia berjalan lancar. Pemberian beras diberikan kepada janda lansia yang berada di Sumenep Madura”.
 
Neng Sela berharap, “Giat Sosial yang kami lakukan semoga bermanfaat dengan niatan untuk mempererat tali persaudaraan kepada sesama. Ini hanya amanah dari Allah Swt untuk itu kami salurkan kembali kepada yang membutuhkan dengan mengucap rasa syukur alhamdulillah”.
 
“Alhamdulillah Kegiatan pemberian beras disambut baik oleh warga. Dengan antusias warga juga membantu lancarnya pemberian beras”, pungkasnya. (Red)

Berita Terkait

Top